Teluk Wondama, Kompasone.com - Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat, akan merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-22 pada 12 April 2025 mendatang. Sejumlah kegiatan telah disiapkan untuk memeriahkan hari jadi kabupaten yang dijuluki "Tanah Peradaban Orang Papua" ini.
Rangkaian acara HUT ke-22 Teluk Wondama akan diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari upacara bendera, ziarah ke makam mantan bupati dan wakil bupati serta tokoh pejuang pemekaran, hingga acara hiburan seperti pawai kendaraan hias, panjat pinang, dan konser musik.
Bupati Teluk Wondama, Elysa Auri, menekankan pentingnya persiapan matang untuk setiap acara, dengan meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk bertanggung jawab penuh dalam pelaksanaan tugasnya.
"Saya harapkan setiap acara benar-benar disiapkan dengan baik sesuai dengan tanggung jawab bapak dan ibu masing-masing," ujar Bupati Auri dalam rapat Panitia HUT Teluk Wondama ke-22 di Aula Sasana Karya Kantor Bupati Teluk Wondama di Rasiei, Selasa, 8 April 2025.
Sebagai bentuk apresiasi, Bupati Auri juga menginstruksikan pemberian penghargaan kepada para mantan kepala daerah dan tokoh masyarakat yang telah berjasa bagi pembangunan Teluk Wondama.
"Harus ada penghargaan untuk para mantan bupati dan wakil bupati juga mereka yang telah berjasa untuk daerah ini. Saya mohon ini dipersiapkan," tegas Bupati Auri.
Wakil Bupati Anthonius Alex Marani juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama di kota Wasior dan sekitarnya menjelang HUT ke-22.
"Kalau ada perayaan ulang tahun atau hari-hari besar itu tidak ada umbul-umbul itu macam tidak menarik. Jadi harus ada umbul-umbul, bendera juga. Saya kira semua distrik dan kampung itu sudah ada umbul-umbul jadi harap dipasang. OPD juga supaya kota kita ini menarik dan cantik," kata Wakil Bupati Marani.
Dalam rapat panitia, disepakati bahwa peserta upacara peringatan HUT ke-22 Teluk Wondama diwajibkan menggunakan pakaian daerah atau atribut khas Teluk Wondama. Sementara bagi perwakilan suku-suku Nusantara diharuskan memakai busana daerah masing-masing.
"Saat upacara masing-masing suku gunakan pakaian adat. Saya kira ini bagus untuk menunjukkan penghargaan kita terhadap semua suku dan budaya yang ada di daerah ini," ucap Wakil Bupati Marani.
Perayaan HUT ke-22 Teluk Wondama ini diharapkan dapat menjadi momen untuk meningkatkan kebersamaan dan rasa nasionalisme di tengah masyarakat Teluk Wondama. Semoga perayaan ini dapat berjalan lancar dan sukses, serta menjadi momentum untuk membangun Teluk Wondama yang lebih maju dan sejahtera.
(tonci)