Teluk Wondama, Kompasone.com – Bupati Teluk Wondama, Elysa Auri, SE, MM, dan Wakil Bupati memimpin rapat koordinasi penyusunan rencana teknis kegiatan Perayaan Satu Abad Tanah Papua yang akan diselenggarakan pada 25 Oktober 2025 di Teluk Wondama, Kota Peradaban Orang Papua.
Rapat yang digelar di Gedung Sasana Karya Perkantoran Isey pada Rabu, 16 April 2025, pukul 10.00 WIT hingga selesai ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan Rapat Perdana Panitia Perayaan Satu Abad pada 7 April 2025 lalu.
Bupati Elysa Auri menekankan pentingnya kolaborasi dan koordinasi yang solid antar seluruh pihak yang terlibat untuk memastikan suksesnya perayaan Satu Abad Tanah Papua di Teluk Wondama. Beliau berharap agar rapat koordinasi ini menghasilkan rencana teknis yang matang dan terukur, sehingga perayaan dapat berjalan lancar dan berkesan bagi seluruh masyarakat Papua.
Rapat koordinasi ini diharapkan menjadi momentum penting dalam mempersiapkan perayaan bersejarah.
"Ini yang akan menjadi bukti kebangkitan dan kemajuan Tanah Papua," ujar Bupati.
(tonci)