Jawa Timur, Kompasone.com - Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesia (IKS.PI) Kera Sakti Cabang Trenggalek Propinsi Jawa Timur menggebrak Bhumi Trenggalek di Tahun 2024 yakni membangun gedung Sekretariat IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek. tepat hari Sabtu, tanggal 13 Januari 2024 di Desa Ngadirenggo Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek.
Mulai dilaksanakan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung Sekretariat IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek, dalam rangkaian acara tersebut selain dihadiri Warga, Pendekar, Pengurus IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek juga dihadiri Pengurus IKS.PI Kera Sakti Pusat Madiun dan Pengurus IKS.PI Kera Sakti Pengda Jawa Timur serta dihadiri pula Muspika Kab. Trenggalek antara lain Bupati Trenggalek diwakili Kabakesbangpol kabupaten Trenggalek, Dandim 0806 Trenggalek diwakili danramil 0806/ 02 Pogalan, Kapolres Trenggalek diwakili Kasatlantas Polres Trenggalek dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Trenggalek, serta Pengurus Pengda Jawa Timur yang hadir dalam acara tersebut.
Antara lain Ketua IKS.PI Kera Sakti Pengda Jatim diwakili Mas Darmani didampingi Ketua Satgas IKS.PI Kera Sakti Pengda Jatim Mm mm Mas H. Arie Hartono, ST, MT, dan Humas Pengda Mas Patta.
Dalam sambutannya Ketua Umum IKS.PI Kera Sakti Pusat Madiun KRAT Drs. H. Bambang Sunarja Senonegoro, M.A berharap semoga dengan adanya Sekretariat IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek, keberadaannya dapat dirasakan faedah dan manfaatnya oleh masyarakat serta dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.
Sekretariat yang juga diamini Arif Wibisono selaku Ketua IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek.
Diharapkan dengan berdirinya gedung Sekretariat IKS.PI Kera Sakti Cabang Trenggalek tersebut tingkat perkembangan IKS.PI Kera Sakti di Kabupaten Trenggalek Jawa Timur semakin pesat baik disegi Seni dan Prestasi serta memotivasi IKS.PI Kera Sakti Cabang-Cabang lainnya yang berada dibawah Jajaran IKS.PI Kera Sakti Pengda Jawa Timur kelak memiliki gedung Sekretariat IKS.PI serupa di masing-masing Cabang baik Kota maupun Kabupaten, Pungkas Mas Patta Taubat, S.H selaku Humas IKS.PI Kera Sakti Pengda Jawa Timur.
(Burhan)